Resep Cara Membuat Sambal Teri Jengki Nikmat

Halo pemirsa, apa kabar anda? Anda suka akan ikan teri jengki? Hmmm, apa anda sedang mencari resepnya ya? Nah, pas bener, admin mau berbagi Resep Cara Membuat Sambal Teri Jengki Nikmat yang bisa anda jadikan pedoman untuk memasaknya. Seperti apa kira-kira? Simak berikut ini ya.

Resep Sambal Teri Jengki Nikmat


Resep Cara Membuat Sambal Teri Jengki Nikmat

Bahan utama :
  • 50 gram teri jengki, goreng
  • 1 cm lengkuas, memarkan
  • 1 batang sereh, memarkan
  • 1 lembar daun salam
  • Minyak goreng untuk menumis
Bahan bumbu yang dihaluskan :
  • 10 buah cabai rawit merah
  • 2 buah tomat merah
  • 4 buah cabai merah besar
  • 2 siung bawang putih
  • 4 butir bawang merah
  • 1/2 sendok teh gula pasir
  • 1 sendok teh garam

Cara membuat sambal teri jengki

  1. Panaskan sedikit minyak, lalu tumis bumbu yang telah di haluskan bersama dengan lengkuas, sereh dan daun salam, aduk hingga harum.
  2. Setelah bumbu matang, masukkan teri jengki, aduk rata lalu angkat dan sajikan.
Sangat mudah sekali bukan? Demikianlah Resep Cara Membuat Sambal Teri Jengki Nikmat dari kami. Semoga membantu anda. Baca juga Resep Sambal Mentah atau Matah Sederhana Khas Bali