Resep Cara Membuat Tahu Campur Sehat dan Nikmat

Resep Cara Membuat Tahu Campur Sehat dan Nikmat -  Tahu adalah salah satu sumber protein yang sangat mudah didapat, selain mudah didapat tahu juga sangat murah. jadi bagi kita yang tidak bisa makan daging, atau sumber protein yang mahal, makan tahu justru lebih baik, protein nabati justru lebih baik dari protein hewani, tapi memang nutrisi tersebut mempunyai andil tersendiri bagi metabolisme tubuh kita.


Anak kita terkadang kurang suka makan olahan tahu, makanya kita harus pandai-pandai mensiasati hal tersebut. Salah satunya adalah dengan membuatnya menjadi hidangan yang nikmat. Kali ini admin Resep Masakan ingin berbagi Resep Cara Membuat Tahu Campur Sehat dan Nikmat kepada anda. 

Mudah-mudahan dengan Resep Cara Membuat Tahu Campur Sehat dan Nikmat dari kami, membuat anak anda suka dan akhirnya kebutuhan nutrisinya terpenuhi. Berikut panduannya untuk anda.

Resep Tahu Campur Sehat dan Nikmat



Resep Cara Membuat Tahu Campur Sehat dan Nikmat

Resep Tahu Campur

Bahan


  • 2 buah tahu, lumuri 1/4 sendok teh garam, goreng
  • 300 gram mi telur, direbus
  • 8 lembar daun selada
  • 200 gram taoge, dicuci bersih, diseduh
  • 100 gram kerupuk kanji
  • 4 sendok makan bawang merah goreng

Bahan Perkedel Singkong


  • 250 gram singkong parut
  • 1 batang daun bawang, diiris halus
  • minyak untuk menggoreng

Bumbu Halus Perkedel


  • 2 siung bawang putih
  • 1/2 sendok teh ketumbar
  • 1 cm kunyit
  • 2 buah cabai merah keriting
  • 1 lembar daun jeruk, dibuang tulang daunnya
  • 3/4 sendok teh garam

Bahan Kuah


  • 500 gram daging tetelan
  • 2.000 ml air
  • 5 lembar daun jeruk, dibuang tulang daunnya
  • 3 batang serai, dimemarkan
  • 1 blok kaldu sapi
  • 1 sendok makan garam
  • 1/4 sendok teh merica bubuk
  • 1/4 sendok teh gula pasir
  • 2 sendok makan minyak untuk menumis

Bumbu Halus


  • 8 butir bawang merah
  • 4 siung bawang putih
  • 2 sendok teh ketumbar
  • 2 cm kunyit
  • 4 butir kemiri, disangrai
  • 2 cm jahe

Bahan Pelengkap Per Porsi


  • 1/2 sendok makan petis
  • 1 buah cabai rawit
  • 1/2 sendok teh gula merah

Cara Membuat Tahu Campur Sehat dan Nikmat


  1. Kuah, rebus daging tetelan dan air sampai empuk. 
  2. Saring dan ukur 1.500 ml air kaldunya.
  3. Tumis bumbu halus, daun jeruk, dan serai sampai harum. Tuang ke rebusan daging. 
  4. Tambahkan kaldu sapi, garam, merica bubuk, dan gula pasir. 
  5. Masak sampai mendidih. 
  6. Perkedel singkong, aduk rata bahan perkedel singkong dan bumbu halus perkedel. Bentuk oval pipih. Goreng sampai matang. 
  7. Dipiring saji, letakkan petis, cabai rawit, dan gula merah. Tekan-tekan dengan sendok sampai halus.
  8. Tata bahan, kecuali kerupuk kanji dan bawang merah goreng. Tuang kuah. 
  9. Tabur bawang merah goreng dan kerupuk kanji. Untuk 8 porsi
Cukup mudah bukan? Demikianlah Resep Cara Membuat Tahu Campur Sehat dan Nikmat dari kami. Semoga semuanya suka. Jangan lewatkan: