Resep Cara Membuat Orange Chiffon Pie Enak

Sebelumnya ada Resep Cara Membuat Pastel Tuna Jagung Panggang Nendang, sekarang kita akan membahas Resep Cara Membuat Orange Chiffon Pie Enak, lihat saja gambar, menantang bukan. Gambar itu berbicara sejuta kata, tidak perlu digambarkan rasanya lezat, lembut tekstrunya dsb. Silahkan coba sendiri di dapur kesayangan anda.

Resep Cara Membuat Orange Chiffon Pie Enak

Bahan Kulit 


  • 150 gram Mentega
  • 3 sendok makan gula pasir
  • 250 gram biskuit crackers
  • 75 ml susu cair

Bahan Isi

  • 20 gram Gelatin lembaran
  • 50 gram air hangat
  • 200 ml non dairy whipped cream
  • ½ sendok teh vanilli
  • 1 butir telur
  • 75 gram gula kastor
  • 50 ml Sunquick jeruk manis
  • 75 ml air es
  • 1 sendok teh kulit jeruk navel/sunqist parut
  • 1 sendok makan air jeruk navel/sunqist
  • ½ sendok teh pasta jeruk

Cara Membuat


  1. Kulit Pie : Siapkan cetakan pie diameter 24 cm, campur semua bahan menjadi satu, masukkan ke dalam loyang pie, ratakan tipis. Dinginkan dalam freezer.
  2. Campur Gelatin lembaran dan air hangat, tim hingga menjadi bening.
  3. Kocok non dairy whipped cream dan vanilli hingga kaku.
  4. Di wadah yang berbeda, kocok telur dan gula kastor hingga larut. Di lain mangkuk, aduh jeruk, air es, kulit jeruk, air jeruk dan pasta jeruk hingga rata.
  5. Satukan semua adonan basah, aduk hingga rata. Tuang ke atas kulit pie. Dinginkan dalam kulkas. Sajikan dalam keadaan dingin.
Enak ini kalau disajikan saat momen-momen spesial, apalagi kalau mau tambah mesra. Demikianlah Resep Cara Membuat Orange Chiffon Pie Enak, semoga bermanfaat. Coba juga Resep Cara Membuat Bolu Kukus Ketan Hitam Enak.