Resep cara Membuat Kue Nastar Keju Spesial Renyah

Resep cara Membuat Kue Nastar Keju Spesial Renyah - Hm, kalau melihat iklah kue nastar di TV pasti enak ya, jadi ingin membuatnya sendiri. Kue ini juga bisa kita temui dengan mudah saat lebaran, kalau saat lebaran kue ini pasti yang paling cepat habis, karen selain renyah, gurih, rasa kejunya membuat semua orang suka.

Anda tidak perlu membelinya di  toko atau mini market, anda bisa membuatnya sendiri di rumah, tentu dengan rasa yang nikmat juga. Kali ini ohResep akan berbagi Resep cara Membuat Kue Nastar Keju Spesial Renyah untuk anda.

Kue Nastar Keju Spesial Renyah, resep Kue Nastar Keju Spesial Renyah, cara membuat Kue Nastar Keju Spesial Renyah


Resep cara Membuat Kue Nastar Keju Spesial Renyah


Bahan Utama Kue nastar Keju

  • 200 gram mentega
  • 50 gram gula bubuk / halus
  • 2 butir kuning telur
  • 1 sendok mkan maizena
  • 350 gram terigu
  • 1/4 sendok teh vanilli
  • 1 sendok makan susu bubuk
  • keju parut sesuai selera
  • selai nanas

Cara Membuat Kue Nastar keju Spesial

  1. Masukkan Mentega, Kuning telur dan gula. aduk rata hingga lembut
  2. Kemudian masukkan Terigu, maizena, susu, vanilli. Aduk rata
  3. Bentuk adonan sesuai selera ( lebih mudah menggunakan tangan untuk nastar dengan selai )
  4. Oleskan margarin adonan yang sudah dibentuk dan diisi selai, taburkan keju parut di atasnya
  5. Masukan kedalam oven bersuhu 170 derajat selama 15 menit
  6. Kemudian angkat.
Hm, pasti sangat enak ya. Apalagi kalau makanannya saat santai bersama orang-orang yang dicinta, nastar juga cocok dijadikan cemilan teman nonton TV atau acara-acara bersama. Demikianlah Resep cara Membuat Kue Nastar Keju Spesial Renyah. Semoga bermanfaat, coba juga Resep dan Cara Membuat Kue Kukus isi Coklat Spesial.