Resep dan Cara Membuat Sup Ikan Bumbu Tomyam

Resep dan Cara Membuat Sup Ikan Bumbu Tomyam - Masih bingung dengan menu makan malam ini? Kira-kira makanan apa yang enak disantap saat musim hujan, atau malam yang cukup dingin. Makanan berkuah pasti sangat nikmat. Apalagi kalau sedang hangat, heeem, maknyus deh.

Kali ini ohResep ingin berbagi Resep dan Cara Membuat Sup Ikan Bumbu Tomyam, ikan yang akan kita gunakan adalah ikan kakap, heem, pasti tambah nikmat. Ikan kakap sangat gurih dan bernutrisi tinggi. Penasaran dengan sup yang satu ini, silahkan disimak dan catat bahan-bahan yang harus dibeli ya.



Resep dan Cara Membuat Sup Ikan Bumbu Tomyam, sup kakap, ikan kakap, sup lezat, sup ikan kakap


Resep dan Cara Membuat Sup Ikan Bumbu Tomyam

Bahan


  • 150 g kakap fillet, potong 3x4 cm
  • 800 ml kaldu ayam
  • 125 g jamur merang yang buat dan sedang besarnya atau jamur kancing
  • 4 tangkai daun bawang, potong serong 2 cm atau daun ketumbar (bila suka)
  • 8 buah cabai rawit utuh, warna berbeda-beda
  • 2 - 3 tangkai serai, ambil bagian pangkalnya, potong serong 3 cm
  • 8 lembar daun jeruk purut, buah tulang daunnya
  • 1/4 cm lengkuas
  • 2 sdm atau lebih air jeruk nipis/lemon
  • 4 sdm kecap asin
  • 1 buah tomat, potong
  • 1 buah tahu jepang tabung, potong tipis 1 cm
  • 1 sdm minyak goreng tak jenuh
  • 1 1/2 sdt terasi bakar, haluskan
  • 1 sdm kecap asin
  • 1 sdm air asam dari 1 mata asam jawa

Bumbu Dihaluskan


  • 1 buah cabai merah keriting
  • 2 butir bawang merah
  • 2 siung bawang putih
  • 1 sdt ebi, rendam
  • 5 tangkai daun ketumbar (bila suka)

Cara Membuat


  1. Tumis bumbu yang dihaluskan sampai harum.
  2. Masukkan terasi, kecap asin, air asam. Didihkan. Sisihkan.
  3. Didihkan kaldu ayam. Masukkan tomat, serai, lengkuas, daun jeruk purut, cabai rawit. Masak selama 3 menit.
  4. Beri kecap asin, air jeruk nipis/lemon dan tumisan bumbu.
  5. Setelah mendidih kembali, masukkan ikan, tahu jepang, daun ketumbar. Didihkan kembali sekitar 2-3 menit.
  6. Sup ikan bumbu tomyam siap disajikan untuk 4 porsi

Gizi Per Porsi

  • Kalori 145 kal
  • Protein 16,3 g
  • Lemak 6,3 g
  • Karbohidrat 9 g
  • Kolesterol -
  • Serat 2,3 g
Bagaimana cukup mudah bukan? Nilai protein kuliner yang satu ini juga cukup tinggi. Demikianlah Resep dan Cara Membuat Sup Ikan Bumbu Tomyam, semoga bisa menemani makan malam anda. Selamat menikmati, coba juga resep lainnya ya Resep dan Cara Membuat Rolade Ikan Tenggiri Lezat Bergizi.