Resep dan Cara Membuat Soto Babat

Resep dan cara membuat soto babat Beberapa artikel resep belakangan kita berbicara mengenai soto, ada dari lamongan, kudus, makasar, kali ini kita tidak berbicara mengenai soto dari mana-mana, karena capek juga kemana-mana. Kali ini kita akan bahas mengenai soto babat. Ehmmm, soto babat.

Soto ini memiliki banyak penggemar fanatik, kalau sudah suka dengan soto yang satu ini, weleh-weleh, apapun rela dilakukan untuk mendapatkannya, kayak perjuangan cinta gitu malah ya. Tapi memang seperti itu biasanya. Bagi para pecinta soto babat, anda kini tidak perlu risau lagi, anda bisa membuatnya sendiri sehingga bisa menyantapnya sepuas-puasnya, meskipun ga akan pernah puas-puas sebenarnya ya. Baiklah, tanpa panjang lebar lagi kami akan membagikan resep dan cara membuat soto babat weunak kepada para pembaca yang budiman.

resep dan cara membuat soto babat

Resep dan Cara Membuat Soto Babat 

Bahan


  • 800 gram babat sapi (bersihkan)
  • 3 batang serai, di memarkan
  • 3 batang daun bawang, di potong kasar
  • 3 sendok makan minyak sayur
  • 4 lembar daun jeruk purut
  • 3 liter air bersih

Bumbu Dihaluskan

  • 1 esdt merica butiran, sangrai
  • 12 butir bawang merah
  • 1 sendok teh garam
  • 4 siung bawang putih
  • 3 cm kunyit
  • 3 cm jahe

Bumbu Pelengkap

  • 3 sendok makan bawang merah goreng sambal rawit
  • 60 gram suun kering, di seduh hingga lunak dan tiriskan

Cara Membuat

  1. Rebus babat dengan air bersama-sama daun salam dan batang serai hingga babat hampir lunak. Angkat babat dan di buang airnya. Di potong-potong 3×3 cm(atau sesuai selera anda).
  2. Panaskan minyak, tumis bumbu halus, daun jeruk dan serai hingga harum.
  3. Tambahkan daun bawang, di aduk rata. Dan angkat.
  4. Taruh dalam panci, tuangi air secukupnya, masukkan babat yang sudah di potong-potong.
  5. Di rebus dengan api sedang hingga babat lunak dan bumbu meresap. Angkat.
  6. Cara Penyajian: Taruh suun di mangkuk saji, dan tuangi babat bersama kuah.
  7. Taburi bawang merah goreng(sesuai selera)
  8. Sajikan ketika masih panas.
Bisa untuk 7 porsi soto babat lezat.

Hemm, weunak pokoknya. Anda harus mencobanya, atau anda harus membuatkannya untuk suami dan anak-anak tercinta. demikianlah Resep dan cara membuat soto babat, semoga bermanfaat. Jangan lupa cobain juga Resep dan Cara Membuat Soto MakasarResep dan Cara Membuat Soto Lamongan dan Resep dan Cara Membuat Soto Kudus Sederhana.